BANDUNG – Kantor Wilayah Kementerian Hukum Jawa Barat (Kanwil Kemenkum Jabar) pada hari ini menerima kunjungan kerja oleh tim Inspektorat Jenderal Kemenkum RI dalam rangka melaksanakan Audit Kinerja atas Pengelolaan Keuangan pada Kanwil Kemenkum Jabar Tahun Anggaran 2024 – 2025 (Rabu, 05/03/2025).
Kedatangan tim auditor Inspektorat Jenderal ini diterima secara langsung oleh Kepala Kantor Wilayah Asep Sutandar. Kedatangan tim auditor Inspektorat Jenderal kali ini dipimpin langsung oleh Inspektur Wilayah IV Bambang Setyabudi.
Kedatangan tim auditor Inspektorat Jenderal pada hari ini merupakan salah satu rangkaian kegiatan Audit Kinerja atas Pengelolaan Keuangan Kanwil Jabar yang berlangsung di sepanjang minggu ini. Kegiatan ini bertujuan untuk mengevaluasi pengelolaan keuangan dan Barang Milik Negara (BMN) guna meningkatkan transparansi serta akuntabilitas di lingkungan Kanwil Kemenkum Jawa Barat.
Dengan dilaksanakannya audit kinerja ini, diharapkan Kanwil Kemenkum Jawa Barat terus meningkatkan kualitas pengelolaan keuangannya agar semakin optimal dan akuntabel.
(Red/foto: Aul)