Kabar Kantor Wilayah

Indeks Berita Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM RI

Kanwil Kemenkum Jabar Ikuti Sosialisasi Penghargaan Karyadhika 2025

0db0d9bf5f2948f18b58b6b57cb45814
Bandung – (Rabu, 19/02/2024)
Kantor Wilayah Kementerian Hukum Jawa Barat mengikuti sosialisasi kegiatan pemberian Penghargaan Karyadhika serta uji kelayakan inovasi Penghargaan Karyadhika Madya Tahun 2025. Kegiatan ini berlangsung secara daring melalui aplikasi Zoom di Ruang Rapat Kepegawaian Kanwil Kemenkum Jawa Barat, kegiatan ini bertujuan memberikan pemahaman kepada pegawai terkait mekanisme seleksi penghargaan serta mendorong budaya inovasi dalam peningkatan kinerja dan pelayanan publik.

b585809eb95b42fcadc4a22b710ceaf1

9070c2e9c9704f26831f676beeb621bc

aadc97be78c7479181b8d404cd103f9d

Kegiatan diawali dengan pengantar dari Kepala Pusat Strategi Kebijakan Tata Kelola Hukum, diikuti dengan sambutan dan pembukaan resmi oleh Kepala Badan Strategi Kebijakan Hukum. Dalam sambutannya, Kepala BSK menekankan pentingnya pemahaman yang jelas mengenai mekanisme pemberian penghargaan, termasuk kategori, proses seleksi, serta kriteria penilaian.

Dalam paparannya, Kepala Pusat Strategi Kebijakan Tata Kelola Hukum menyampaikan persyaratan yang harus dipenuhi dalam pengajuan inovasi. Beberapa di antaranya adalah inovasi harus sudah berjalan minimal satu tahun, didukung oleh surat pernyataan implementasi dari pimpinan instansi, serta disertai proposal dan video singkat berdurasi maksimal lima menit yang menggambarkan inovasi tersebut. Selain itu, setiap inovasi yang diajukan harus memenuhi lima kriteria utama yang telah ditetapkan.

964cf1ff69fa44d8a6e9928ad32625be

Adapun pengusulan penghargaan dan pengajuan proposal inovasi dapat dilakukan mulai 26 Februari hingga 19 Maret 2025. Dengan adanya sosialisasi ini, diharapkan setiap unit kerja di lingkungan Kementerian Hukum dapat memahami standar dan prosedur seleksi penghargaan secara lebih komprehensif. Hal ini juga menjadi dorongan bagi pegawai untuk terus berinovasi dalam meningkatkan kualitas pelayanan publik serta menciptakan sistem kerja yang lebih efektif dan efisien.

(Red/Doc:Iqbal)

logo besar kuning
 
KANTOR WILAYAH KEMENTERIAN HUKUM
REPUBLIK INDONESIA
PROVINSI JAWA BARAT
PikPng.com school icon png 2780725   Jl. Jakarta no.27 Bandung Jawa Barat
PikPng.com phone icon png 604605   +62 811-2433-089
PikPng.com email png 581646   Email Kehumasan
    humaskumhamjabar@gmail.com
PikPng.com email png 581646   Email Pengaduan
    pengaduankanwiljabar@kemenkum.go.id

 

facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   Youtube kemenkumham  
logo besar kuning
 
KANWIL HUKUM
PROVINSI JAWA BARAT


      Youtube kemenkumham

  Jl. Jakarta No.27, Kebonwaru, Kec. Batununggal
Kota Bandung, Jawa Barat 40272
  +628112433089
  kanwiljabar@kemenkum.go.id
PikPng.com email png 581646   pengaduankanwiljabar@kemenkum.go.id

Laman Resmi
Kantor Wilayah Kementerian Hukum
Republik Indonesia

Provinsi Jawa Barat 

Copyright © Pusat Data dan Teknologi Informasi
Kemenkumham RI