Kabar Kantor Wilayah

Indeks Berita Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM RI

Edukasi Hukum Bagi Pelajar : Kanwil Kemenkum Jabar Laksanakan Penyuluhan Hukum di SMA Bintang Madani OMNI

WhatsApp Image 2025 02 27 at 19.34.41 a98d7675

BANDUNG – Kantor Wilayah Kementerian Hukum Jawa Barat melalui JFT Penyuluh Hukum menggelar penyuluhan hukum di SMA Bintang Madani OMNI, Kamis (27/2). Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran hukum pelajar terkait tindak pidana bullying serta memperkenalkan Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA). Sebanyak 50 siswa dari kelas X hingga XII mengikuti penyuluhan ini dengan antusias, mendapatkan pemahaman mendalam tentang aspek hukum dari tindakan kekerasan di lingkungan sekolah.

WhatsApp Image 2025 02 27 at 19.34.41 e1b4b673

Penyuluhan ini diselenggarakan atas permintaan sekolah serta keprihatinan terhadap meningkatnya kasus bullying dan pelecehan seksual di kalangan pelajar. Dalam pemaparannya, Penyuluh Hukum menyoroti Undang-Undang Nomor 35 Tahun 2014 tentang Perlindungan Anak, yang bertujuan untuk menegakkan hak-hak anak serta melindungi mereka dari berbagai bentuk kekerasan dan eksploitasi. Siswa diberikan pemahaman bahwa bullying bukan hanya berdampak psikologis tetapi juga memiliki konsekuensi hukum bagi pelaku maupun pihak yang terlibat.

WhatsApp Image 2025 02 27 at 19.34.41 84cc77a1

Selain membahas perlindungan anak, penyuluhan juga menyoroti sanksi pidana terhadap tindak pelanggaran hukum yang dilakukan oleh anak. Penyuluh Hukum memperkenalkan LPKA sebagai tempat pembinaan bagi anak-anak yang berhadapan dengan hukum, dengan harapan siswa lebih memahami pentingnya menjauhi perilaku menyimpang. Para pelajar juga diingatkan untuk berani menolak dan melaporkan segala bentuk kekerasan yang mereka alami atau saksikan di lingkungan sekolah.

WhatsApp Image 2025 02 27 at 19.34.41 032c3362

Di akhir kegiatan, para siswa diajak untuk lebih bijak dalam bergaul dan fokus pada pendidikan demi masa depan yang lebih baik. Diharapkan, dengan adanya penyuluhan ini, kesadaran hukum pelajar semakin meningkat sehingga mereka dapat tumbuh menjadi generasi muda yang taat hukum dan berakhlak baik. Penyuluhan semacam ini diharapkan terus berlanjut agar dapat menekan angka kenakalan remaja dan menciptakan lingkungan sekolah yang lebih aman dan kondusif.

logo besar kuning
 
KANTOR WILAYAH KEMENTERIAN HUKUM
REPUBLIK INDONESIA
PROVINSI JAWA BARAT
PikPng.com school icon png 2780725   Jl. Jakarta no.27 Bandung Jawa Barat
PikPng.com phone icon png 604605   +62 811-2433-089
PikPng.com email png 581646   Email Kehumasan
    humaskumhamjabar@gmail.com
PikPng.com email png 581646   Email Pengaduan
    pengaduankanwiljabar@kemenkum.go.id

 

facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   Youtube kemenkumham  
logo besar kuning
 
KANWIL HUKUM
PROVINSI JAWA BARAT


      Youtube kemenkumham

  Jl. Jakarta No.27, Kebonwaru, Kec. Batununggal
Kota Bandung, Jawa Barat 40272
  +628112433089
  kanwiljabar@kemenkum.go.id
PikPng.com email png 581646   pengaduankanwiljabar@kemenkum.go.id

Laman Resmi
Kantor Wilayah Kementerian Hukum
Republik Indonesia

Provinsi Jawa Barat 

Copyright © Pusat Data dan Teknologi Informasi
Kemenkumham RI